Kebijakan Pemerintah dalam Pemberdayaan Industri Rumah Tangga (Pisang Sale) Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Keluarga”(Studi di Kecamatan Langkahan, Kabupaten Aceh Utara)
DOI:
https://doi.org/10.56857/jtb.v10i1.32Keywords:
Kebijakan, Pemerintah, dan Industri Rumah TanggaAbstract
Fokus penelitian ini tentang “Kebijakan Pemerintah dalam Peemberdayaan Industri Rumah Tangga untuk Meningkatkan Kesejahreraan Keluarga” dengan mengambil lokasi penelitian di Kecamatan Langkahan Kabupaten Aceh Utara. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan kebijakan pemerintah dalam pemberdayaan industri rumah tangga (pisang sale) beserta hambatannya dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga. Jenis penelitian yang digunakan termasuk dalam pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif dengan menggunakan teknik memperoleh data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisa data ditempuh melalui koleksi data, mereduksi data, penyajian data dan mengambil kesimpulan (verifikasi). Adapun Informan yang digunakan sebanyak 11 orang yang ditentukan secara purposif terdiri dari Camat, tokoh masyarakat, geuchik gampong dan pengelola usaha industri rumahtangga di Kecamatan Langkahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan pemerintah dalam memberdayakan industri rumah tangga (pisang sale) diwujudkan melalui tindakan pemberian penyadaran, pemberian kapsitas intelektual (sumberdaya manusia) seperti kemampuan, pengetahuan, keterampilan, fasilitasi modal usaha. Peramasalahannya bahwa 21 industri rumah tangga di Kecamatan Langkahan menghasilkan pendapatan rata-rata Rp.5.000.000 hingga Rp.7.000.000 perbulan. Namun belum mampu mengembangkan usahanya secara maksimal dan kontinyu, karena pemerintah tidak pernah melakukan pemberdayaan. Kesimpulan bahwa kebijakan pemerintah dalam pemberdayaan industri rumah tangga diwujudkan melalui tindakan pemberian penyadaran, pemberian kapasitas intelekyual (sumber daya manusia) seperti pengetahuan, pengetahuan dan keterampilan, fasilitasi modal usaha. Kebijakan tersebut belum terwujud secara efektif, karena masih ada berbagai hambatan seperti rendahnya kesadaran individu, minimnya sumber daya manusia seperti kemampuan, pengetahuan dan keterampilan, terbatasnya modal kerja, minimnya aktivitas pemasaran serta terbatasnya bahan baku. Disarankan agar pemerintah dapat melakukan tindakan pemberdayaan bagi usaha industri rumah tangga, sehingga dapat meningkatkan pendapatan keluarga, meningkatkan sumber daya manusia, mempermudah akses permodalan, dan memperluas aktivitas pemasaran.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 JAKTABANGUN: Jurnal Akuntansi & Pembangunan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.